Suzuki Splash

undefined

        Setelah beberapa kali kami mengulas debut Suzuki Splash di Tanah Air, maka tiba saatnya untuk menguji performa lengkap jagoan baru Suzuki ini.
       Dilihat dari spesifikasinya, terdapat beberapa unsur Splash yang berasal dari saudara-saudaranya sesama Suzuki. Misalnya jarak sumbu roda yang sama dengan Karimun Estilo, serta platform  yang diambil dari Swift.
       Namun secara umum, Splash memiliki desain bodi dan aplikasi mesin yang benar-benar berbeda. Dan meski bertarung di arena sama dengan Estilo, sesungguhnya PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) memposisikan Splash sebagai pengisi celah antara Estilo dan Swift. Artinya, rasa berkendara yang ditawarkan berada di antara kedua saudaranya itu.
       Di interior, letak takometer terpisah agak jauh dari spidometer berukuran besar mampu memberi kesan tersendiri. Unik dan mengentalkan nafas sporty.  Namun bagi pengemudi yang tidak biasa, hal ini justru sedikit merepotkan dan butuh adaptasi lebih besar. 
 
       Ketika dinyalakan, mesin berkapasitas 1.197 cc ini menderum tenang dengan getaran minim.
 Di putaran awal memang biasa saja, namun selepas 2.500 rpm tenaga yang tersalur mulai  terasa  dan cukup untuk membuat Splash bergerak lincah di kepadatan lalu lintas dalam kota.      
   
       Akselerasinya termasuk lumayan. Berlari dari kondisi diam hingga 100 km/jam cuma butuh 12 detik. Sedangkan kecepatan jelajah 100 km/jam ditempuh dengan putaran mesin 2.800 rpm. Tak heran jika di rute tol konsumsi bbmnya menyentuh 17 km/liter. Sayang tubuh semampainya kerap menimbulkan body roll  ketika dipacu lebih dari 130 km/jam.
       Absennya mode pengaturan ketinggian bangku membuat pengemudi tidak leluasa menemukan posisi mengemudi yang spesifik. Untunglah layout  dasbor nan landai efektif menambah visibilitas. Asyiknya lagi, tuas persneling yang diletakkan di kolom dasbor membuat jarak antara setir dengan shifter  menjadi dekat, sehingga membuat proses perpindahan gigi berlangsung amat menyenangkan.
       Handling-nya yang akurat di kecepatan sedang mampu menghadirkan manuver yang gesit. Sepertinya pelek 15 inci berpadu ban 185/60 R15 berhasil menunjukkan kontribusinya. Namun usah khawatir jika menemukan polisi tidur atau jalan berlubang, karena guncangan tetap mampu diredam dengan lembut.
       Singkatnya, Splash menyenangkan untuk dikendarai. Karakter mobil perkotaan yang lincah masih terjaga namun dengan dimensi lebih besar. Jagoan baru Suzuki ini berhasil mengakomodasi keinginan konsumen yang menginginkan mobil di atas Karimun namun berharga lebih hemat dibanding Swift.


Suzuki Splash GL
Harga: Rp 145 juta   
Panjang/wheelbase: 3.715 mm/2.360 mm
Lebar/tinggi: 1.680 mm/1.618 mm
Mesin/kapasitas: 4 inline/1.197 cc
Tenaga maksimum: 86 dk/6.000 rpm
Torsi maksimum: 113 Nm/4.500 rpm     
Transmisi: 5-speed manual
Kapasitas tangki/bagasi/ban serep: 43 liter/178-573 liter/space saver
Bobot: 1.015 kg


0-100 km/jam    : 12,01 detik
0-60 km/jam    : 5,4 detik
60-80 km/jam    : 2,5 detik      
80-100 km/jam    : 4,0 detik
100-120 km/jam    : 4,3 detik
Pengereman (60-0 km/jam)      : 16,6 m
Konsumsi bbm tol/kombinasi/dalam kota    : 17 km/l/N/A/N/A 

First opinion
Dengan banderol Rp 145 juta untuk varian GL, Splash dirasa memiliki masa depan cerah untuk berkarier di kelasnya. Tapi lebih dari itu, PT ISI sebagai ATPM Suzuki akan menuai banyak keuntungan mengingat line-up yang tersedia kini semakin lengkap.
 
Rival
HYUNDAI i10 i-CHIC
Mesin: 1.086 cc 4 silinder, 66 dk
0-100 km/jam: 16,07 detik
Konsumsi bbm tol/kombinasi: 24/14 km/l
Harga: Rp 133,5 juta
(+): Desain modern, interior ergonomis, banyak varian
(-): Kenyamanan, fitur, akselerasi kurang kuat
  Sekilas pandang
•    Belum tersedia varian bertransmisi otomatis
•    Tersedia dalam 2 tipe: Standar dan GL
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 comments:

Post a Comment